Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2011

28 Okt 2011 Posted By: setda

Sumpah Pemuda merupakan bukti otentik bahwa pada tanggal 28 Oktober 1928 Bangsa Indonesia dilahirkan, oleh karena itu seharusnya seluruh rakyat Indonesia memperingati momentum 28 Oktober sebagai hari lahirnya bangsa Indonesia. Proses kelahiran Bangsa Indonesia ini merupakan buah dari perjuangan rakyat yang selama ratusan tahun tertindas di bawah kekuasaan kaum kolonialis pada saat itu. Kondisi ketertindasan inilah yang kemudian mendorong para pemuda pada saat itu untuk membulatkan tekad demi mengangkat harkat dan martabat hidup orang Indonesia asli, tekad inilah yang menjadi komitmen perjuangan rakyat Indonesia hingga berhasil mencapai kemerdekaannya 17 tahun kemudian, yaitu pada 17 Agustus 1945. Untuk memperingati hari bersejarah tersebut, seluruh pegawai di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana dimohon kehadirannya untuk mengikuti Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2011 yang akan diselenggarakan pada hari Jum’at, 28 Oktober 2011, pukul 07.30 Wita, bertempat di Stadion Pecangakan. Masing-masing SKPD agar menyesuaikan pakaian sebagai berikut: 1. Pejabat Ekselon II dan III (PSR + Peci) 2. Staf Bappeda dan Inspektorat (Seragam Hansip) 3. Staf SKPD lainnya (Seragam Korpri) Sehubungan dengan kegiatan tersebut, kegiatan senam bersama yang dilaksanakan pada hari tersebut