TIM BPK MULAI PERIKSA PENGELOLAAN KEUANGAN TA 2011 PADA PEMKAB JEMBRANA

03 Apr 2012 Posted By: inspektorat (dilihat 20254 kali)





Sesuai informasi yang disampaikan secara Lisan melalui telepon, Tim Pemeriksa BPK akan kembali datang ke Jembrana untuk melakukan pemeriksaan detail dengan menghasilkan OPINI yakni hari / tanggal : Selasa, 3 April 2012, selama 40 Hari kerja, yang sebelumnya selama 25 hari kerja telah melakukan pemeriksaan pendahuluan yang berakhir tanggal 19 Maret 2012.



Pemeriksaan yang dilakukan adalah bertujuan untuk mengukur sudah seberapa jauh Pemkab Jembrana dalam pengelolaan keuangan secara Transparan, Efektir, Efisien dan Akuntabel, dengan menerapkan Sistem Pengendalian Intern, sesuai dengan SAP, yang dibuktikan dengan Laporan Keuangan yang andal, pengelolaan asset yang aman dan ketaatan terhadap peraturan perundang – undangan yang berlaku.



Pertanyaannya (?). Dari Pemeriksaan BPK tersebut, meningkatkah opini Pengelolaan Keuangan Pemkab Jembrana dari Tidak Wajar menjadi Wajar Dengan Pengecualian (WDP)


Jawabannya : Jajaran Pemkab Jembrana sangat mengharapkan.

Kembali