Sosialisasi Pra Pembuatan Cellplan Menara Telekomunikasi di Kabupaten Jembrana

25 Jan 2013 Posted By: inkom (dilihat 17056 kali)



Hubkominfo ( Info_cellplan ). Bertempat di Aula Lantai II Jimbarwana Jumat 25 Januari 2013 telah dilaksanakan sosialisasi Pra Pembuatan Cellplan Menara Telekomunikasi, hal ini berkaitan telah dipersiapkannya Perda Tentang Penyelenggaraan Menara di Kabupaten Jembrana.

Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka “ TERTIB PENYELENGGARAAN MENARA TELEKOMUNIKASI DI KABUPATEN JEMBRANA. Pemerintah Kabupaten Jembrana dalam hal ini dibantu oleh PT Devan Telemedia. Dalam Pemaparannya, Direktur Utama PT Devan Telemedia Irfan Setijono menyatakan bahwa pentingnya melakukan penataan menara telekomunikasi dalam rangka memudahkan pengawasan dan pengendalian oleh Pemerintah Kabupaten.

Berdasarkan data eksisting sampai saat ini, di Kabupaten Jembrana terdapat sekitar 81 Bangunan Menara Telekomunikasi, 158 BTS ( Base Transceiver Station) dan 8 operator.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Hubkominfo Kabupaten Jembrana I Gusti Ngurah Bagus Putra Riyadi,SH.MSi, Kabid Kominfo serta perserta sosialisasi dari SKPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana : Dinas PU,Bapepeda,LHKP,Kesbangpol,Pol.PP,Kantor Perijinan Terpadu, serta Camat se- Kabupaten Jembrana. ( Bid_Kom ).

Kembali